Sabtu, 22 Juli 2023 pukul 7 pagi SMA Islam Diponegoro Surakarta dikunjungi oleh tim Liga Solo. Kunjungan ini sebagai bentuk silaturahmi tim Liga Solo ke SMA Islam Diponegoro Surakarta yang telah menjuarai basket divisi 2 tahun lalu. Agenda liga Solo kali ini akan diadakan dari tanggal 2 Juli hingga 3 Agustus 2023.

Pada kunjungan kali ini, seluruh siswa-siswi SMA Islam Diponegoro Surakarta beserta bapak/ibu guru dan karyawan SMA Islam Dioonegoro Surakarta berkumpul dilapangan gedung putri SMA Islam Diponegoro Surakarta. Acara diawali dengan doa pagi dan sambutan dari ketua panitia Liga Solo. Kemudian, tim basket SMA Islam Diponegoro Surakarta memasuki lapagan dan diperkenalkan oleh ketua tim basket SMADIP, yaitu Ahmad Sungkar dari kelas XII IPS. Kemudian, seluruh tim basket ini meminta doa dan dukungan dari seluruh warga sekolah agar dilancarkan dalam pertandingan yang diadakan sehingga dapat mengharumkan nama sekolah dan mengembangkan bakat yang mereka miliki. Sekolah selalu mendukung penuh setiap bakat dan potensi yang dimiliki dan tentu saja doa dari seluruh warga sekolah akan terus menyertai perwakilan tim basket SMA Islam Diponegoro Surakarta ini. Junjunglah selalu sportivitas selama pertandingan.

More photos and videos:

https://drive.google.com/drive/folders/19XtBapgYw-KMDCdjKVy4BlAXVh59nDYL?usp=sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Explore More

Keikutsertaan Siswa-Siswi SMA Islam Diponegoro Surakarta dalam Jambore Saka Bakti Husada

Pada hari Sabtu hingga Minggu 29-30 Oktober 2022, beberapa siswa-siswi SMA Islam Diponegoro Surakarta telah berkumpul di SD Negeri Mojo untuk mengikuti Jambore Saka Bakti Husada. Ada beberapa sekolah yang

TIM BASKET SMA ISLAM DIPONEGORO SURAKARTA MERAIH JUARA II DALAM LOMBA SOLO TECHNOPARK SPORTS WEEK 2023

Pengalaman itu memberikan pelajaran berharga. Banyak hal yang awalnya terlihat tidak mungkin, kenyataannya dapat terlaksana jika ada kemauan untuk memperolehnya. Mimpi menjadi juara bukanlah angan-angan bagi mereka yang tak pernah

OPENING CEREMONY LOMBA BASKET 3X3 UNTUK SD DAN SMP DI SOLO RAYA DAN DIY

SMA Islam Diponegoro Surakarta mengadakan acara lomba basket 3×3 yang dilaksanakan di GOR UNS dari tanggal 12 hingga 13 Desember 2022. Pesertanya terdiri dari 24 SMP dan 9 SD dari