Rabu, 8 Februari 2023, SMA Islam Diponegoro Surakarta kehadiran tiga tamu penting, yaitu: bapak Edi Purwanto, S.E.,M.M. Beliau adalah Kasie SMA/SLB Cabang Dinas 7 Provinsi Jawa Tengah. Yang kedua adalah bapak Muhari, S.Pd.M.Pd sebagai pengawas pembina cabang dinas provinsi Jawa Tengah. Yang ketiga adalah bapak Abdul Munif, S.Pd.,M.Hum yang merupakan pengawas SMA cabang dinas wilayah 7 provinsi Jawa Tengah. Maksud kedatangan mereka adalah untuk melakukan penilalian prestasi kinerja kepala sekolah (PPPKKS),yaitu bapak Ahmadi,S.Pd.

Persiapan pelaksanaan kegiatan ini telah dilakukan beberapa hari sebelumnya oleh semua guru SMA Islam Diponegoro Surakarta. Dipilih pula tim inti kegiatan ini untuk membantu selama proses penilaian ini berlangsung. Tim inti dari kegiatan ini adalah:

  1. Bapak Ahmadi, S.Pd.
  2. Ibu Fatimah Farchana, S.Pd.
  3. Bapak Zakaria Sandy Pamungkas, M.Pd.
  4. Ibu Andri Pipit Rahdiyanti, S.Pd.
  5. Ibu Soelistyowati, S.Pd.
  6. Ibu Dian Octaviani,S.Pd.
  7. Ibu Amalia Safitri, S.Psi.
  8. Ibu Murniyati
  9. Ibu Rahayuningsih.

Ada 8 standard nasional pendidikan yang dinilai pada kegiatan ini, yaitu: standard isi, proses, penilaian, kelulusan, sarana prasarana, pengelolaan dan pembiayaan. Seluruh administrasi disiapkan dengan lengkap dan rapih agar mudah ditinjau oleh para tim penilai.

Ditengah-tegah penilaian pada bidang eksul, SMA Islam Diponegoro Surakarta juga menunjukan ketrampilan yang dimiliki siswi-siswinya, terutama dalam bidang tata boga. Hal ini dibuktikan dengan disuguhkannya pizza roll hasil karya siswi-siswi yang mengikuti tata boga dan dicoba langsung oleh tim penilai.

Mereka sangat mengapresiasi dan mengatakan bahwa produk ini enak, kreatif, dan sangat layak jual. Hal ini dapat menjadi contoh bahwa eksul tata boga ini benar-benar memberikan ketrampilan yang dibutuhkan sehingga mampu bersaing di masyarakat.

Alhamdulilah, secara keseluruhan, tanggapan dari tim penilai adalah kinerja kepala sekolah SMA Islam Diponegoro Surakarta sudah sangat baik. Terbukti dari kelengkapan administrasi dan berbagai persyaratan yang diminta telah di penuhi dengan sangat baik. Hal ini menunjukan bahwa kepala sekolah mampu menggerakan seluruh warga sekolahnya untuk meningkatkan kinerja dan layanan sekolah secara menyeluruh bersama-sama. Diharapkan kegiatan ini bisa menjadi cambuk motivasi bagi seluruh warga sekolah, khususnya bagi kepala sekolah, untuk terus meningkatkan mutu dan layanan sekolah kedepan.

Akses foto selengkapnya disini: https://drive.google.com/folderview?id=1xhtTd9Zy9jXr4tnw3EQqW-c0JeYZydLW

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Explore More

AKSI NYATA SISWI-SISWI SMA ISLAM DIPONEGORO SURAKARTA DALAM BERPERAN PADA POSYANDU REMAJA

  Sabtu, 25 Februari 2023 3 siswi kelas X SMA Islam Diponegoro Surakarta, yaitu: Haula Fara Diba, Khadijah Huwaydah, dan Aminah Rania didampingi oleh Ibu Dian Octaviani, S.Pd mendapatkan undangan

Apa yang Dilakukan Siswa-siswi SMA Islam Diponegoro Surakarta di Solo Edu Expo Tahun 2022?

Rabu, 14 Desember 2022 adalah salah satu hari yang menyenangkan bagi siswa-siswi SMA Islam Diponegoro Surakarta. Setelah menempuh Penilaian Akhir Semester, mereka diminta mengikuti expo pendidikan yang diadakan oleh Cabang

Kajian dengan Habib Dr. Hasyim bin Abdurrahan Alaydrus, Hadramaut, Yaman

Selasa, 23 Agustus 2022 Yayasan Pendidikan Islam Diponegoro Surakarta kedatangan tamu akbar dari Hadramaut, Yaman. Beliau adalah Alhabib Dr. Hasyim bin Abdurrahman Alaydrus. Seluruh siswa-siswi dari SD (kelas 4-6 putra)